Sabtu, 31 Maret 2018

rpp adiwiyata

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
FLORA DAN FAUNA DI INDONESIA DAN DUNIA

Sekolah                       : SMA Negeri 5 Cilegon
Mata pelajaran            : Geografi
Kelas/Semester          : XI / Ganjil
Materi                           : Flora dan Fauna Di  Indonesia dan Dunia
Alokasi Waktu             : 20 Jp ( 5 kali pertemuan)

A.      Kompetensi Inti
Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
Menunjukkan perilaku jujur, disiplin,tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif, dan pro-aktif sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

KI 3- Kompetensi Pengetahuan
Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah

KI 4-Kompetensi Keterampilan
Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

B.         Kompetensi Dasar dan Indikator

Kompetensi Dasar
Indikator Pencapaian Kompetensi
3.2 Menganalisis sebaran flora dan fauna di Indonesia dan dunia berdasarkan karakteristik ekosistem (Ranah C.4)
3.2.1      Menjelaskan factor-faktor yang mempengaruhi persebaran flora dan fauna di permukaan bumi
3.2.2      Mengklasifikasikan sebaran flora dan fauna di Indoensia berdasarkan wilayahnya
3.2.3      Mengklasifikasikan sebaran flora dan fauna di dunia
3.2.4      Mengidentifikasi konservasi flora dan fauna di Indonesia dan dunia
3.2.5      Mengidentifikasi upaya pelestarian  flora dan fauna di lingkungan sekolah
3.2.6      Menganalisis pemafaatan keanekaragaman hayati Indonesia dan upaya pembudidayaannya dalam mendukung penyediaan bahan pangan, obat-obatan, dan industri kreatif
4.2 Membuat peta persebaran flora dan fauna di Indonesia dan dunia yang dilengkapi gambar hewan dan tumbuhan endemik
4.2.1      Membuat peta persebaran fauna di Indonesia dan dunia yang dilengkapi gambar hewan endemik dan atau peta konsep

C.      Tujuan Pembelajaran
Melalui model problem base Learning, discovery Learning kombinasi Group Investigasi dan dengan menggunakan pendekatan saintifik diharapkan peserta didik mampu mensyukuri karya sang pencipta terlibat aktif dalam proses pembelajaran memiliki rasa ingin tahu/berpikir kritis, teliti, mandiri, bekerjasama dan bertanggung jawab sehingga mampu Menganalisis sebaran flora dan fauna di Indonesia dan dunia berdasarkan karakteristik ekosistem


D.  Materi Pembelajaran 
§  Factor-faktor yang mempengaruhi persebaran flora dan fauna di permukaan bumi
§  Persebaran flora dan fauna di Indonesia berdasarkan wilayahnya
§  Persebaran flora dan fauna di dunia
§  Konservasi flora dan fauna di Indonesia dan dunia
·          Pemafaatan keanekaragaman hayati Indonesia dan upaya pembudidayaannya dalam mendukung penyediaan bahan pangan, obat-obatan, dan industri kreatif.

1. Faktual
- Tanah, hutan tropis, hutan mangrove
- Relief, Hutan Musim


2. Konseptual
Persebaran tersebut tergantung dari beberapa faktor :
a)    Faktor Abiotik terdiri dari faktor klimatik, faktor edafik, faktor fisiografi.
b)    Faktor Biotik yang sangat berpengaruh terhadap persebaran flora dan fauna adalah manusia.

3. Metakognitif
a)      Persebaran Flora di: Indonesia bagian Barat, Tengah, Timur.
b)      Persebaran Flora di permukaan Bumi dibagi atas : Hutan hujan tropis, Hutan Musim,Hutan Sabana, Hutan Stepa.

4. Prosedural
a)      Langkah-langkah pengamatan terhadap faktor-faktor persebaran Flora dan Fauna.
b)      Hubungan antara Faktor persebaran Flora dengan jenis Flora yang ada di dunia.

E.   Metode Pembelajaran
a.      Metode           : discovery Learning kombinasi mengunakan tehnik (Team Group Toutnament) TGT
·            Model               : diskusi kelompok, demonstrasi, unjuk kerja

F.  Media/alat, Bahan, dan Sumber Belajar
1.      Media/alat, Bahan         : Laptop dan LCD Proyektor (menyesuaikan), alat
                                       dan  bahan untuk kegiatan diskusi, peta flora dan fauna
                                       Indonesia dan dunia, peta taman nasional, video  
                                      persebaran flora dan fauna, gambar flora dan fauna,  
                                      Papan Turnamen, kartu soal
2.      Sumber Belajar :
·         Wardiyatmoko, K. 2013. Geografi untuk SMA/MA Kelas XI Kurikulum 2013. Jakarta: Erlangga
·         Harmanto, Gatot. 2014. Geografi untuk SMA/MA Kelas XI  Kurikulum 2013. Bandung: Yrama Widya
·         internet, dan lingkungan sekitar

G. Kegiatan Pembelajaran

1.      Pertemuan Pertama: (4 JP)
Indikator:
3.2.1      Menjelaskan factor-faktor yang mempengaruhi persebaran flora dan fauna di permukaan bumi
1.     Kegiatan Pendahuluan
Ø  Guru memberikan salam dan meminta ketua kelas untuk memimpin doa dan mengondisikan suasana belajar yang menyenangkan.
Ø  Motivasi : guru menjelaskan dengan mempelajari sebaran flora dan fauna , kita akan mampu memanfaatkan keanekaragaman flora dan fauna secara bijaksana sehingga terjaga keberadaannya di permukaan bumi
Ø  Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan kegiatan yang akan dilakukan, yaitu factor-faktor yang mempengaruhi persebaran flora dan fauna di permukaan bumi
Ø  Guru menyampaikan lingkup penilaian, yaitu penilaian diskusi  dan teknik penilaian yang akan digunakan, yaitu keaktifan diskusi
2.     Kegiatan Inti
Stimulan (mengamati)
Ø  Secara berkelompok, peserta didik diminta untuk membaca literature ( buku, internet ) tentang factor-faktor yang mempengaruhi sebaran flora dan fauna di Indonesia atau di dunia
Problem Statement (menanyakan)
Ø  Secara berkelompok peserta didik diminta  merumuskan pertanyaan tentang hal-hal yang belum diketahui hasil pengamatan terkait dengan   factor-faktor yang mempengaruhi sebaran flora dan fauna di Indonesia atau di dunia.
Data Collection
Ø  Peserta didik diminta untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi sebaran flora dan fauna di Indonesia dan dunia
Data Procesing (mencoba)
Ø  Peserta didik mencari contoh kasus keterkaitan teori yang telah dipelajarinya dengan gejala dan fenomena nyata tentang sebaran flora dan fauna Indonesia dan dunia sehingga menjadi lebih bermakna,
Generalization / Kesimpulan (mengkomunikasikan)
Ø  Peserta didik diminta mengomunikasikan hasil analisisnya dalam bentuk tulisan yang dilengkapi dengan gambar, ilustrasi, animasi, audio visual, serta dibantu dengan perangkat teknologi  informasi dan komunikasi,
3.  Kegiatan Penutup
Ø  Guru bersama siswa menyimpulkan materi yang sudah dipelajari.
Ø  Guru melakukan refleksi dengan bertanya mengenai suasana pembelajaran hari ini (menyenangkan, kurang menyenangkan, tidak menyenangkan)
Ø  Evaluasi : tes tertulis
Ø  Menutup pelajaran dengan berdoa menurut agama masing-masing.

2.      Pertemuan Kedua: (4 JP)
Indikator:
3.2.2      Mengklasifikasikan sebaran flora dan fauna di Indonesia berdasarkan wilayahnya
1.     Kegiatan Pendahuluan
Ø Persiapan psikis dan fisik dengan membuka pelajaran seperti :
o    Mengucapkan salam dan doa bersama
o    Memeriksa kehadiran peserta didik
o    kerapian dan kebersihan ruang kelas
Ø Guru menyampaikan indikator pencapaian  pembelajaran
Ø Guru menanyakan materi sebelumnya
Ø Melakukan apersepsi mengenai materi sebaran flora dan fauna di Indonesia. Dengan bertanya tentang apakah habitat komodo
Ø Disampaikan teknik pembelajaran dan penilaian dalam kegiatan pembelajaran
Ø Memberi apresiasi dan semangat kepada peserta didik.
2.     Kegiatan Inti
1.      Siswa dibagi kedalam Lima kelompok yang masing-masing terdiri dari enam orang. Jumlah Sisa peserta didik yang tidak tergabung dalam kelompok akan menjadi timer dan  penulis skor

Stimulation
2.      Guru memperlihatkan stimulus berupa gambar-gambar flora dan fauna di Indonesia

Problem statement
3.      Siswa dipersilahkan untuk bertanya dan menangapi setelah melihat tampilan stimulus tersebut.
4.      Dari tayangan stimulus tersebut, masing-masing kelompok diberikan lembar mengenai sebaran flora di Indonesia serta sebaran  fauna di Indonesia untuk dibahas masing kelompok

Data Collecting
5.      Siswa berkelompok mencari informasi dan data mengenai pokok bahasan yang ditugaskan
6.      Siswa menggunakan sumber belajar buku atau pun sumber belajar lainnya untuk dapat mengumpulkan informasi mengenai sebaran flora dan fauna di Indonesia

Data Processing
7.      Masing-masing kelompok berdiskusi menemukan konsep sesuai dengan pertanyaan di dalam lembar kerja yang tersedia.
8.      setelah masing-masing kelompok dapat menyelesaikan lembar kerja pembahasan kelompok, masing-masing kelompok mempersiapkan diri menjawab pertanyaan dan melakukan permainan turnamen.

Verification
9.      Masing-masing kelompok menempati tempat turnamen dengan seluruh anggota yang berbaris berurutan kebelakang
10.    Guru menyediakan papan turnamen untuk mengisikan jawaban kelompok, masing-masing kelompok akan mendapatkan satu amplop kartu soal.
11.    Masing masing orang dalam kelompok akan menjawab pertanyaan dalam kartu soal mengenai sebaran flora dan fauna di Indonesia dan menjawab dalam dalam lembar kolom jawaban yang tersedia.
12.    Hasil jawaban siswa akan dikomentari oleh kelompok lawannya untuk dapat melihat pemahaman siswa mengenai sebaran flora dan fauna di Indonesia
13.    Masing-masing berbaris berurutan kembali untuk menjawab satu persatu kartu yang tersedia untuk melengkapi papan turnamen
14.    Setiap anggota bergantian menjawab kartu pertanyaan sampai kartu yang tersedia habis
15.    Setelah semua anggota habis menempelkan kartu maka pertandingan berakhir.

Generalisasi
16.    Siswa akan mengkonfirmasi jawaban yang benar dari hasil papan turnamen tersebut, dan guru memberikan konfirmasi jawaban yang benar.
17.    Kelompok yang mendapatkan jawaban paling banyak benar akan menjadi pemenang dalam pertandingan.
3.  Kegiatan Penutup
Ø  Bersama peserta didik, guru membuat kesimpulan tentang materi yang sudah disampaikan
Ø  Melakukan refleksi tentang kegiatan pembelajaran yang sudah dilakukan
Ø  Siswa diminta untuk mempelajari materi pada pertemuan berikutnya yaitu sebaran flora dan fauna di dunia
Ø  Melaksanakan penilaian dalam bentuk tes tertulis.
Menutup pelajaran dengan berdoa menurut agama masing-masing.

3.      Pertemuan Ketiga: (4 JP)
Indikator:
3.2.3     Mengklasifikasikan sebaran flora dan fauna di dunia
4.2.1    Membuat peta persebaran fauna di Indonesia dan dunia yang dilengkapi gambar hewan endemik dan atau peta konsep
1.     Kegiatan Pendahuluan
Ø Memberikan salam
Ø Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar
Ø Menanyakan kehadiran siswa
Ø Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
Ø Motivasi menjelaskan dengan mempelajari sebaran flora dan fauna di Indoensia dan dunia, akan membuat manusia mampu memanfaatkan keanekaragaman flora dan fauna secara bijaksana sehingga terjaga keberadaannya di permukaan bumi
Ø Menyampaikan indikator pembelajaran melalui power point
2.     Kegiatan Inti
Stimulan (mengamati)
Ø Peserta didik mengamati gambar/tayangan video flora dan fauna di wilayah di dunia seperti kutub, gurun, tropis, suntropis, dan lainnya
Problem Statement (menanyakan)
Ø Peserta didik saling bekerja sama dan saling bertanya   dan mengutarakan hasil pemikiran terhadap teman sekelompoknya
·         Apa perbedaan karakter dari masing-masing wilayah sebaran flora dan fauna
·         Mengapa terdapat perbedaan karakter flora dan fauna di masing-masing daerah/wilayah
·         Factor apa saja yang menjadi penyebab pengelompokkan tersebut
.
Data Colection dan Data Procesing (mencoba)
Ø Peserta didik dapat membaca dan menemukan informasi dari buku atau sumber lain untuk menjawabnya
Ø Secara berkelompok, peserta didik mencari literature tentang pengelompokkan flora dan fauna di dunia dan teori yang sebaran flora dan fauna tersebut
Verification (mengasosiasikan)
Ø  Secara berkelompok peserta didik mendiskusikan hal-hal yang berpengaruh terhadap sebaran flora dan fauna di dunia
Generalization
Ø  Peserta didik mempresentasikan hasil diskusinya masing-masing
3.  Kegiatan Penutup
Ø  Refleksi : dengan bimbingan guru, peserta didik menyimpulkan bahwa wilayah fauna di dunia  dibagi menjadi wilayah Neartik, Neotropok, Paleartik, Ethiopian, Oriental dan Australian .dan berbagai jenis bima yang terdapat di dunia Siswa diberikan tugas untuk membuat masing-masing 1 contoh penerapan prinsip geografi
Ø  Penugasan: Membuat peta persebaran fauna di Indonesia dan dunia yang dilengkapi gambar hewan endemik dan atau peta konsep
Ø  Melaksanakan penilaian dalam bentuk tes tulis
Ø  Menutup pelajaran dengan berdoa sesuai dengan agamanya masing-masing.

4.    Pertemuan Keempat: (4 JP)
Indikator:
3.2.4   Mengidentifikasi konservasi flora dan fauna di Indonesia dan dunia
3.2.5   Mengidentifikasi upaya pelestarian  flora dan fauna di lingkungan sekolah
1.     Kegiatan Pendahuluan
Ø Memberikan salam
Ø Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar
Ø Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
Ø Menanyakan kehadiran siswa
Ø Guru menyampaikan kompetensi dan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.
Ø Guru menanyakan secara singkat materi pada pertemuan sebelumnya.
Ø Motivasi : pemenuhan kebutuhan hidup manusia sangat bergantung pada keberadaan flora dan fauna di permukaan bumi sehingga sangat perlu dijaga kelestariannya
Ø Apersepsi : diskusi/Tanya jawab pemanfaatan flora dan fauna untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia
1.     Kegiatan Inti
Stimulan (Mengamati)
Ø  Peserta didik diminta untuk membaca buku teks pelajaran, gambar, atau menyaksikan tayangan audio visual untuk mendapat wawasan pengetahuan tentang konservasi flora dan fauna,
Problem statment (menanya)
Ø Peserta didik mengajukan pertanyaan tentang berbagai upaya konservasi flora dan fauna kaitanya dengan banyaknya kerusakan hutan dan alam sekitar,
Ø Peserta didik berdiskusi untuk membuat pertanyaan yang dapat dijadikan pedoman dalam mencari data.
·      Jenis flora dan fauna apa saja yang perlu dilindungi
·      Apakah ada peraturan tentang perlindungan atau konservasi flora dan fauna
·      Bagaimana cara melakukan konservasi flora dan fauna
·      Dalam bentuk apa saja konservasi flora dan fauna tersebut
·      Di daerah mana saja terdapat konservasi flora dan fauna
·      Apa manfaat dan dampak dari konservasi tersebut
Data Collection (Mencoba)
Ø Peserta didik berdiskusi tentang kawasan konservasi flora dan fauna.
Ø Peserta didik membuat katalog flora dan fauna yang dilindungi. Katalog terdiri daftar nama flora dan fauna, asal daerah, dan keunikannya.
Ø Peserta didik membuat katalog flora dan fauna yang ada di lingkungan sekolah
Mengasosiasi
·            Peserta didik menelaah nama dan lokasi tempat pelestarian keanekaragaman hayati (Taman Hutan Raya, Taman Nasional, Suaka Margasatwa, Cagar Alam, dan lain-lain) yang ada di Indonesia atau dunia.
·            Peserta didik memprediksi tentang kepunahan flora dan fauna jika terjadi hutan hutan.
Generalisasi (Mengomunikasikan)
·            Peserta didik diminta mengomunikasikan hasil analisisnya dalam bentuk tulisan yang dilengkapi dengan gambar, ilustrasi, animasi, audio visual, serta dibantu dengan perangkat teknologi  informasi dan komunikasi,
·            Peserta didik diminta untuk membuat poster ajakan pelestarian flora dan fauna langka yang dipamerkan di lingkungan sekolah.
2.  Kegiatan Penutup
Ø  Guru memberikan evaluasi produk ( poster )
Ø   Melakukan refleksi tentang kegiatan yang telah dilakukan hari ini, peserta didik menyampaikan kesan/manfaat setelah mengikuti pembelajaran hari ini.
Ø  Menutup pelajaran dengan berdoa sesuai dengan agamanya masing-masing.

5.      Pertemuan Kelima: (4 JP)
Indikator:
3.2.6.        Menganalisis pemanfaatan keanekaragaman hayati Indonesia dan upaya pembudidayaannya dalam mendukung penyediaan bahan pangan, obat-obatan, dan industri kreatif
2.      Kegiatan Pendahuluan
Ø Memberikan salam
Ø Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar
Ø Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
Ø Menanyakan kehadiran siswa
Ø Guru menyampaikan kompetensi dan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.
Ø Guru menanyakan secara singkat materi pada pertemuan sebelumnya.
Ø Motivasi : perbedaan flora dan fauna khusunya di Indonesia menyebabkan wilayah Indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang banyak memberikan manfaat terhadap kehidupan manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya
3.     Kegiatan Inti
Stimulan (Mengamati)
Ø Peserta didik diminta mengamati lingkungan sekitar tentang keanekaragaman hayati yang telah dimanfaatkan untuk pemenuhan bahan pangan, obat-obatan, dan industri kreatif dengan mengisi tabel observasi.
Problem statment (menanya)
Ø Peserta didik mengajukan pertanyaan tentang usaha pemanfataan keanekaragaman hayati untuk penyediaan bahan pangan, obat-obatan, dan industri kreatif
·         Obat-obatan dan industry  jenis apa yang berbahan baku dari flora maupun fauna
·         Apa manfaat Obat dan industry tersebut
·         Benarkah sudah terbukti obat-obatan herbal mampu menyembuhkan penyakit
·         Bagaiman pemanfaatan flora dan fauna untuk obat ? secara langsung ataukah melalui pengolahan terlebih dahulu
Data Collection (Mencoba)
Ø  Peserta didik diminta membuat daftar nama flora dan fauna yang telah dimanfaatkan untuk bahan pangan, obat-obatan, dan  industri kreatif lingkungan sekitar
Ø  Peserta didik diminta membuat daftar nama flora dan fauna yang telah dimanfaatkan untuk bahan pangan, obat-obatan, dan  industri kreatif di lingkungan sekola
Mengasosiasi
Ø  Secara berkelompok peserta didik mendiskusikan pemanfaaatan keanekaragaman flora dan fauna dalam penyediaan bahan pangan , obat-obatan atau industry kreatif
Generalisasi (Mengomunikasikan)
Ø  Secara berkelompok, peserta didik mempresentasikan hasil diskusinya

Kegiatan Penutup
Ø  Guru memberikan evaluasi dan mengumumkan kelompok terbaik pada pertemuan hari ini.
Ø  Melakukan refleksi tentang kegiatan yang telah dilakukan hari ini, peserta didik menyampaikan kesan/manfaat setelah mengikuti pembelajaran hari ini.
Ø  Evaluasi: test tulis
Menutup pelajaran dengan berdoa sesuai dengan agamanya masing-masing.

H.   Teknik penilaian

1.    Teknik dan Bentuk Instrumen
Kompetensi Inti
Teknik
Bentuk Instrumen
Kompetensi Inti I,  II dan III
·     Pengamatan Sikap
·     Lembar Pengamatan Sikap Rubrik
·     Tes Tertulis

·     Tes Uraian, tabel pengamatan, atau lembar kerja siswa.

Non Tes
·     Rubrik Penilaian Uji Petik Produk (Membuat peta persebaran fauna di Indonesia dan dunia yang dilengkapi gambar hewan endemik dan atau peta konsep).






Mengetahui,                                                                    Cilegon,    Juli 2017
Kepala SMAN 5 Cilegon                                                 Guru Mata Pelajaran
   



Drs Agus Pancasusila, M.Pd                                          Enir Karmilah, S.Pd
Nip. 19690601 199412 1 004                                          Nip.19770609 201001 2 007


Lembaran Penilaian

1.   Penilaian sikap:

Format dan pengisian jurnal guru mata pelajaran

INTRUMEN PENILAIAN SIKAP
Satuan pendidikan         : SMAN 5 Cilegon
Tahun pelajaran             : 2017/2018
Kelas/Semester             : XI / Semester 1
Mata Pelajaran               : Geografi

No.
Tanggal/ hari/waktu
Nama
Kejadian/perilaku
Butir sikap
Positif/
negatif
Tindak lanjut



































Butir sikap dapat berupa : jujur, Gotong royong, Percaya diri dan disiplin.
rasa ingin tahu, teliti, jujur, mandiri, bertanggung jawab


INTRUMEN PENILAIAN OBSERVASI KEGIATAN DISKUSI
Satuan pendidikan         : SMAN 5 Cilegon
Tahun pelajaran             : 2017/2018
Kelas/Semester             : XI / Semester 1
Mata Pelajaran               : Geografi

No
NIS
Nama
Indikator
Jumlah score
Gagasan
Kebenaran konsep
Kerja sama
Keaktifan
1







2







3







4







5







6








Kriteria:
5 = sangatbaik, 4 = baik, 3 = cukup, 2 = kurang, dan 1 = sangatkurang

2.   Penilaian Ranah Pengetahuan
Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat!
1.      Deskripsikan pengertian biosfer disertai dengan bagan!
2.      Deskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi persebaran flora dan fauna!
3.      Deskripsikan persebaran flora di dunia!
4.      Deskripsikan persebaran fauna di dunia!
5.      Jelaskan persebaran flora di Indonesia!
6.      Jelaskanpersebaran fauna di Indonesia!
7.      Deskripsikan pemanfaatan keanekaragaman hayati di lingkungan sekitarmu! Minimal 2
8.      Jelaskan kerusakan flora yang terjadi di Indonesia! Minimal 2
9.      Jelaskan kerusakan fauna yang terjadi di Indonesia! Minimal 2
10.   Deskripsikan usaha konservasi flora fauna di lingkungan sekitarmu! Minimal 2 pelestarian


Jawaban Instrumen Tes Tulis
1.  
Dari bagan diatas dapat ditunjukkan letak biosfer yaitu di titik B yang merupakan gabungan dari litosfer, atmosfer dan hidrosfer. Biosfer tidak berada pada gabungan antara litosfer dan hidrosfer, antara litosfer dan atmosfer, maupun antara hidrosfer dan atmosfer.




2.   Persebaran flora dan fauna di indonesia dipengaruhi oleh:
·      Kondisi geologi : Adanya pergeseran benua yang terus berlangsung akibat tenaga endogen, kurang lebih 20 – 50 juta tahun yang lalu Afrika dan Asia selatan bergabung dengan Eurasia, sedang Australia memisahkan diri dengan Antartika. Proses pemisahan benua-benua tersebut menyebabkan terpisah pula flora dan fauna saat itu.
·      Iklim: Kondisi iklim yang berbeda menyebabkan flora dan fauna berbeda pula. Di daerah tropis sangat kaya akan keanekaragaman flora dan fauna, karena pada daerah ini cukup mendapatkan sinar matahari dan hujan, keadaan ini berbeda dengan di daerah gurun.
·      Tanah, meliputi humus tanah, tekstur tanah, tingkat kegemburan, dll.
·      Ketinggian tempat : Gunung merupakan salah satu daerah yang secara mikro bisa kita amati adanya keterkaitan antara ketinggian tempat dengan jenis flora dan fauna. Di gunung semakin ke atas maka suhu udaranya akan semakin turun.
·      Biotik : Aktivitas burung dalam rangka memenuhi kebutuhan makanannya ternyata bisa menjadi agen penyebar tanaman tertentu. Kemampuan burung dalam menyebarkan tanaman ini seringkali sampai dengan jarak berkilo-kilometer.






3.    

















4.   Fauna di dunia terbagi atas delapan sub definisi, yaitu :















-     Ethiopian untuk fauna di Afrika :gajah Afrika, badak Afrika, gorila, baboon, simpanse, jerapah.
-     Palaearctic untuk fauna di Asia : Panda di Cina, unta di Afrika Utara, binatang kutub seperti rusa Kutub, kucing Kutub, dan beruang Kutub.
-     Oriental untuk fauna di Asia Selatan dan Tenggara: harimau, orang utan, gibbon, rusa, banteng, dan badak bercula satu
-     Neotropical untuk fauna di Amerika Selatan: ikan Piranha dan Belut listrik di Sungai Amazone, Lama (sejenis unta) di padang pasir Atacama (Peru), tapir, dan kera hidung merah.
-     Nearctic untuk fauna di Amerika Utara : kelinci, kelelawar, anjing, kucing, dan bajing.
-     Australiasia untuk fauna di Australia : burung cendrawasih, burung kasuari, burung kakaktua, dan betet. Kelompok reptil antara lain buaya, kura-kura, ular pitoon

5.   Flora di Indonesia dibagi menjadi tiga bagian yaitu:








                                  
                                   a                           b                      c



a.   Flora bagian barat     : hutan hujan tropis, pinus, jati, cemara,dll.
b.   Flora bagian tengah  : hutan musim, anggrek putih, kayu jati, dll.
c.   Flora bagian timur     : sabana, tumbuhan bakau, sagu, dll.

6.   Fauna di Indonesia dibagi menjadi tiga bagian yaitu:








                               
                                          a                   b                      c



a.   Fauna asiatis             : gajah, harimau, beruang, badak, banteng, dll.
b.   Fauna peralihan        : komodo, anoa, babi rusa, burung maleo.
c.   Fauna australis         : kanguru, burung cendrawasih, burung kasuari, dll.
banjir, angin topan, dll.


7.   Pemanfaatan keanekaragaman hayati di Indonesia:
1)    Sebagai sumber pangan, perumahan dan kesehatan
a.    Sumber karbohidrat : padi, jagung, singkong, kentang, dan lain – lain
b.    Sumber protein : kedelai, kecipir, ikan, daging, dan lain – lain
c.    Sumber lemak : ikan, daging, telur, kelapa, alpukat, durian, dan lain – lain
d.    Sumber vitamin : jambu biji, jeruk, apel, tomat, dll
e.    Sumber mineral : sayur – sayuran
2)     Sebagai sumber pendapatan/ devisa
a.    bahan baku industri kerajinan : kayu, rotan, karet
b.    bahan baku industri kosmetik : cendana, rumput laut
3)    Sebagai sumber plasma nutfah
Misalnya hutan di hutan masih terdapat tumbuhan dan hewan yang mempunyai sifat unggul, karena itu hutan dikatakan sebagai sumber plasma nutfah/sumber gen
4)    Manfaat ekologi
Selain berfungsi untuk menunjang kehidupan manusia, keanekaragaman hayati memiliki peranan dalam mempertahankan keberlanjutan ekosistem
5)    Manfaat keilmuan
Keanekaragaman hayati merupakan lahan penelitian dan pengembangan ilmu yang sangat berguna untuk kehidupan manusia
6)    Manfaat keindahan
Bermacam – macam tumbuhan dan hewan dapat memperindah lingkungan.

8.   Kerusakan flora di Indonesia
a.   Kebakaran hutan
Kebakaran hutan di Indonesia sudah menjadikan permasalahan tingkat dunia terutama kawasan Asia Tenggara. Polusi udara yang ditimbulkan telah menimbulkan masalah pencemaran udara lintas batas (transboundary pollution), akibatnya Indonesia seringkali mendapatkan claim/gugatan dari negara-negara tetangga seperti Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam.
b.   Illegal logging
Penebangan kayu secara ilegal (liar) mengancam terjadinya degradasi sumber daya kehutanan. Penebangan liar secara otomatis telah mengubah fungsi lahan kehutanan menjadi lahan terbuka. Apabila kawasan yang telah terbuka tidak segera diatasi, maka yang terjadi adalah ancaman erosi dan banjir. Illegal logging juga mengancam kepunahan berbagai tumbuhan kayu yang bernilai ekonomis terutama jenis-jenis dipterocarpaceae. Keadaan ini telah terjadi di hutan di Kalimantan, di mana jenis meranti merah sebagai tanaman endemi Kalimantan telah jarang didapati keberadaannya.

9.    Kerusakan fauna di Indonesia
a.   Perdagangan satwa liar : Seperti halnya ilegal logging, perdagangan satwa liar merupakan ancaman bagi punahnya berbagai satwa di Indonesia. Adanya suatu pemilihan terhadap jenis satwa yang bernilai ekonomis merupakan salah satu penyebab berkurangnya bahkan punahnya suatu jenis satwa.
b.   Kerusakan terumbu karang, rusaknya terumbu karang
Kerusakan terumbu karang di Indonesia disebabkan olehbeberapa tindakan manusia yang tidak bertanggungjawab, diantaranya adalah sebagai berikut.
1)  Peledakan di kawasan terumbu karang yang dilakukan olehnelayan untuk menangkap ikan.
2)  Pencemaran limbah industri dari daratan misalnya yangtelah terjadi di Kepulauan Seribu. Terumbu karang diKepulauan Seribu telah tercemar limbah dari Jakarta,akibatnya terumbu karang di daerah itu telah berkurang bahkan mengalami kerusakan.
3)  Tingginya partikel padat (lumpur) yang masuk dalam perairan laut. Keadaan tersebut akan lebih parah apabila di pantai tidak didapati mangrove, karena mangrove selain sebagai penahan abrasi juga sebagai filter sebelum air sungai masuk ke laut.
4)  Pengambilan karang untuk hiasan dan bahan tambang juga mempercepat terjadinya kerusakan terumbu karang.

10.  Pelestarian flora di Indonesia:
a.   Rafflesia di Bengkulu, untuk melindungi bunga Rafflesia Arnoldi sebagai bunga terbesar di dunia.
b.    Sibolangit di Sumatra Utara, untuk melindungi flora asli khas dataran rendah Sumatra Timur antara lain bunga lebah dan bunga bangkai.
c.   Arjuna Lalijiwa di Jawa Timur, untuk melindungi hutan cemara dan hutan alpina.
d.   Cibodas di Jawa Barat untuk melindungi hutan cadangan di daerah basah.
e.   Dan lain-lain
Pelestarian fauna di Indonesia:
a.   Suaka Margasatwa Baluran di Jawa Timur, merupaka tempat untuk perlindungan babi hutan, banteng, orang utan, rusa, dan bekantan(kanau).
b.   Suaka Margasatwa Pulau Komodo di Nusa Tenggara Timur, merupakan tempat yang dikhususkan untuk perlindunag biawak komodo. Hewan lain yang dilindungi di tempat ini adalah burng kakktua, ayam hutan, kerbau liar, babi hutan dan rusa.
c.   Buton Utara di Sulawesi Tenggara sebagai suaka margasatwa jenis kuskus, keraSulawesi, burung maleo, dan berbagai jenis burung, khususnya jenis kakaktua.
d.   Lambusango di Sulawesi Tenggara, sebagai suaka margasatwa jenis babirusa, anoa, dan rusa
e.    Pulau Dolok di Papua bagian selatan, sebagai suaka margasatwa berbagaijenis burung, kanguru, dan buaya.
f.      Gunung Leuser di Aceh letaknya di bagian selatan Gunung Leuser. Jenis hewanyang dilindungi di tempat ini antara lain gajah, harimau loreng, harimau tutul,mawas, beruang madu, badak Sumatra bercula dua, buaya, dan burung rangkok.
g.   Dll
Penilaian tes tulis
1.   Skor maksimal setiap nomor adalah 10
2.   Berikut kriterian penskoran dengan kunci jawaban yang ada:
Nilai 1         = tidak sesuai dengan kunci jawaban
Nilai 2  - 4   = kurang sesuai dengan kunci jawaban
Nilai 5 – 7   = sesuai dengan kunci jawaban
Nilai 8 – 10 = sangat sesuaidengan kunci jawaban
3.   Nilai akhir = jumlah seluruh nilai setiap nomor

Nilai =  x 100

Tidak ada komentar:

Posting Komentar